Sehari ASN di Tondok Bakaru Mamasa, untuk Apa?

Foto: Sejumlah ASN berfoto di Objek Wisata Citol Hill Tondok Bakaru

JOURNALINVESTIGASI.COM, MAMASA – Sudah lama Desa Tondok Bakaru dikenal memiliki keindahan alam yang cukup memanjakan.

Desa yang berada di sebelah Utara Kota Kabupaten Mamasa ini, sudah jadi primadona sejak kurun waktu empat tahun terakhir.

Bacaan Lainnya

Desa yang masuk wilayah administrasi Kecamatan Mamasa itu, diresmikan jadi Desa Pariwisata pada tahun 2019 lalu.

Ia mulai dikenal setelah pemudanya berinisiatif menjadikannya sebagai desa sadar wisata dengan branding desa anggrek.

Beberapa pekan lalu, desa ini didaulat sebagai desa wisata oleh Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI), melalui program Kementerian Pariwisata tahun 2022.

Tondok Bakaru berhasil masuk 50 besar pada ajang itu.

Karena mendapat penghargaan, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno, dijadwalkan bakal berkunjung dalam waktu tidak lama.

Plt Gubernur Sulbar, Akmal Malik, jiga dikabarkan bakal berkunjung siang nanti.

Mempersiapkan kedatangan kedua tokoh itu, Aparatur Sipil Negara (ASN) lingkup Pemerintah Kabupaten Mamasa, pun diwajibkan berada di sana selama sehari.

ASN ini diwajibkan hadir untuk berpose, lalu disebar di media sosial masing-masing.

Kebijakan itu dilakukan sebagai upaya promosi terhadap objek wisata yang dimiliki Tondok Bakaru.

Aksi ini lalu diberi nama “Sehari ASN di Desa Tondok Bakaru”.

Kepala Bidang Humas dan Komunikasi Publik, Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Mamasa, Demmaelo mengatakan, kehadiran ASN, sebagai bentuk promosi.

“Ini salah satu bentuk promosi di masyarakat luas,” kata Demmaelo, Jumat (3/6/2022).

Pos terkait