Waspada Hujan Lebat dan Angin Kencang di 6 Kabupaten di Sulbar Hari Ini

Pantau Prakicu di Sulbar, Siang Ini Berpotensi Hujan Lebat di 3 Kabupaten
Foto: Ilustrasi hujan lebat disertai angin kencang

JOURNALINVESTIGASI.COM, SULAWESI BARAT – Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Majene, merilis peringatan dini prakiraan cuaca wilayah Sulawesi Barat, Kamis (21/7/2022).

Dalam rilis yang disampaikan pada pukul 16:30 Wita sore tadi, wilayah Sulbar berpotensi terjadi hujan sedang hingga lebat yang disertai petir dan angin kencang.

Diperkirakan kondisi ini terjadi mulai pukul 27.00 Wita, dibeberapa wilayah yakni Kabupaten Pasangkayu, meliputi Dapurang, Tikke Raya, Pedongga dan Lariang.

Bacaan Lainnya

Juga berpotensi terjadi di Kabupaten Mamuju, meliputi Sampaga dan Tommo.

Berikut Kabupaten Majene, meliputi wilayah Malunda, Ulumanda, dan Tubo Sendana.

Kondisi yang sama juga berpotensi terjadi di Kabupaten Mamuju Tengah, meliputi wilayah Pangale, Budong-budong dan wilayah sekitar.

Diinformasikan pula, hujan lebat disertai angin kencang, dapat meluas ke wilayah Kabupaten Pasangkayu, yakni Bambalamotu, Pasangkayu, Baras, Sarudu, Duripoku, Bulu Taba.

Kabupaten Mamuju meliputi Mamuju, Tapalang, Kalukku, Kalumpang, Papalang, Simboro, Tapalang Barat, Bonehau.

Kabupaten Mamasa meliputi wilayah Aralle, Tabulahan dan Messawa.

Kabupaten Polewali Mandar meliputi Wonomulyo, Polewali, Tutar, Tapango, Anreapi, Matakali, Allu.

Kabupaten Majene yakni Sendana dan Tammerodo Sendana.

Kabupaten Mamuju Tengah, yakni Tobadak, Topoyo, Karossa, dan sekitarnya.

Kondisi ini diperkirakan akan berlangsung hingga Pukul 19:00 Wita.

Sumber: Prakirawan BMKG Sulawesi Barat

Pos terkait