Unik! Masjid di Balla Ini Bergaya Rumah Adat Mamasa

Foto: Masjid Unik di Balla, Bergaya Rumah Adat Mamasa

JOURNALMAMASA, BALLA – Berbeda dengan Masjid pada umumnya, yang berbentuk kotak dengan kubah di atasnya. Masjid yang satu ini memiliki bentuk tersendiri bak rumah adat Mamasa, Masjid Al-Faruq mengundang decak kagum bagi siapapun yang melihatnya.

Terletak di tepi sungai di ujung kampung Dusun Pa’tendanan, Desa Balla Satanetean, Kecamatan Balla, Kabupaten Mamasa, Sulawesi Barat, berdiri bangunan yang elok dipandang mata.

Bacaan Lainnya

Masjid Al-Faruq begitulah namanya. Bangunan yang dibalut dengan nuansa budaya Mamasa ini, mulai dibangun sejak tahun 2016 berkat bantuan dari Yayasan Pembangunan Masjid Pedesaan milik Uztad Zainal Abidin.

Pertama kali tim dari laman ini melihat bangunan itu, tatkala rekan saya Semuel, yang juga kru dari laman ini mengajak saya ke kampung halamannya di Desa Balla Barat.

Saat melewati jembatan di Balla Satanetean menuju Balla Barat, terlihat sebuah bangunan di sisi sebelah kanan persis di ujung jembatan. Di benak bertanya, ini bangunan apa?, ini gereja atau museum? Begitulah rasa ingin tahu yang timbul di pikiran kala melihatnya.

Karena penasaran, awak laman ini bertanya kepada Sem, sapaan akrab Semuel. ini gereja apa?, Sambil tertawa, Sem menjelaskan bahwa bangunan itu bukanlah gereja melainkan masjid.

Rasa tidak percaya, penasaran, bahkan kagum bercampur baur menjadi satu saat itu. Karena merasa penasaran, maka kamipun mendekati bangunan itu. Tak basa-basi, kami berkeliling melihat-lihat bangunan itu sambil sesekali mengambil gambar sudut-sudut bangunan.

Pos terkait