Kasus Pembunuhan Pasutri di Mamasa, Kuasa Hukum Keluarga Korban Sebut Pelaku dalam Pengejaran

Kasus Dugaan Pembunuhan Pasutri di Mamasa, Kuasa Hukum: Tidak Ada Kejahatan yang Sempurna
Foto: Kuasa Hukum Keluarga Korban Pembunuhan Pasutri di Aralle

Kasus Pembunuhan Pasutri di Mamasa, Kuasa Hukum Keluarga Korban Sebut Pelaku dalam Pengejaran

JOURNALINVESTIGASI.COM, MAMASA – Kasus pembunuhan yang terjadi di Kecamatan Aralle, Kabupaten Mamasa, Sulawesi Barat (Sulbar), dikabarkan sudah menemukan titik terang.

Pasalnya, kini penyidik Satreskrim Polres Mamasa dan Resmob Polda Sulbar, tengah mengejar terduga pelaku.

Bacaan Lainnya

Hal tersebut diungkap Kuasa Hukum keluarga korban, Rustam Timbonga, kepada wartawan, via telepon, Senin (15/8/2022).

“Sudah ada titik terang, tetapi nanti saya konfirmasi ulang,” ungkap Ketua LBH Citra Yustisi, Kabupaten Mamuju, malam tadi.

Menurut Rustam, saat ini pihak penyidik sedang melakukan pengejaran terhadap terduga pelaku.

“Informasi terakhir sudah ada pengejaran, tetapi nanti saya sampaikan perkembangannya,” ungkapnya.

Sementara itu, Kapolres Mamasa, AKBP Harry Andreas, mengatakan bahwa kasus itu masih tahap penyelidikan.

“Masih dalam lidik,” kata Harry Andreas, dikonfirmasi via Whatsapp.

Dikonfirmasi terkait kebenaran adanya pengejaran pihak penyidik terhadap terduga pelaku, Harry, mengaku masih tahap pendalam identitas.

“Masih mendalami identitasnya mas,” pungkasnya.(*)

Pos terkait